May 22, 2012

Pengantar Komputer


Menyebut komputer, apa yang terbayang dalam benak anda? Seperangkat CPU, monitor, mouse, keyboard dan printer? Hal tersebut tidak sepenuhnya salah. Seperangkat komputer memang merupakan kumpulan beberapa tool. Semuanya itu disebut sistem komputer. Mulai dari alat input, alat pemroses dan alat output. Komputer dilihat dari asal katanya berarti menghitung. Penamaan ini terkait dengan sejarah perkembangan komputer yang awalnya memang berfungsi sebagai alat hitung.


Ada tiga elemen utama dalam sebuah sistem komputer. Yang pertama adalah hardware. Hardware merupakan keseluruhan komponen komputer yang dapat di sentuh dengan panca indera. Atau dengan kata lain hardware adalah komponen fisik dari sistem komputer. Hardware dapat berupa mainboard, RAM, hardisk, fan, PSU, LAN card dan lain-lain.

Yang kedua adalah software. Software dapat diartikan sebagai sebuah program yang berisi kumpulan-kumpulan perintah untuk mengolah sebuah data. Wujud dari software tidak dapat disentuh dengan indra manusia, namun fungsinya  sangat terasa dalam penggunaan komputer. Contoh software adalah Windows XP, Microsoft Office, Avira Antivirus, Firefox dan lain-lain.

Yang ketiga adalah brainware. Brainware merupakan sumber daya manusia pengguna komputer. Penggunaan komputer yang bagus dari segi hardware dan software yang tidak ditunjang oleh brainware yang sepadan akan menjadi tidak optimal. Bahkan bisa saja oleh kecerobohan user bersangkutan, komputer bisa tersusupi malware atau malah ada kerusakan hardware.

Saat ini komputer sudah semakin canggih. Perkembangan internet menjadikan komputer dapat menjadi media dengan dunia yang tanpa batas. Namun kita sebagai manusia tidak boleh menjadi budak komputer. Kitalah yang harus mengatur komputer, bukan sebaliknya. Caranya adalah dengan menggunakan komputer sebijak mungkin. Dengan demikian penggunaan komputer untuk hal yang tidak baik secara umum bisa diminimalisisr. Sebab bagaimanapun komputer adalah sebuah dunia baru yang tak terhindarkan.

(Pict Taken From http://hamzsevenfoldsm.blogspot.com)

No comments:

Post a Comment